31 Mar 2024
Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Poltekkes Kemenkes Yogyakarta sukses menggelar acara tahunan Silaturahmi Demisioner 2024, yang diselenggarakan pada Minggu, 31 Maret 2024, bertepatan dengan bulan Ramadhan. Acara ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara pengurus BEM saat ini dengan para demisioner terdahulu, sekaligus menjadi wadah untuk berbagi pengalaman dan motivasi.
Mengusung tema "SERASA: Semarakkan Ramadhan Jalin Kebersamaan", acara ini memberikan momentum yang tepat untuk menjalin hubungan yang harmonis antara generasi BEM terdahulu dan sekarang, seiring dengan suasana Ramadhan yang penuh kehangatan.
Acara dimulai dengan penyambutan hangat para demisioner oleh pengurus BEM saat ini. Suasana menjadi semakin akrab ketika acara buka puasa bersama berlangsung. Setelah berbuka, acara dilanjutkan dengan sesi sharing session, di mana para demisioner berbagi pengalaman dan bertukar pendapat dengan pengurus saat ini mengenai kepemimpinan, tantangan, dan harapan untuk masa depan organisasi.
Untuk menambah keceriaan, acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai games seru yang melibatkan semua peserta. Para pemenang games menerima hadiah sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi mereka. Acara diakhiri dengan sesi dokumentasi bersama, mengabadikan momen kebersamaan antara pengurus dan demisioner.
Silaturahmi Demisioner 2024 diharapkan tidak hanya mempererat hubungan kekeluargaan antar generasi, tetapi juga menjadi sumber motivasi bagi pengurus BEM Poltekkes Kemenkes Yogyakarta untuk terus meningkatkan kinerja dan kontribusi mereka dalam organisasi.
Dengan terselenggaranya acara ini, tercipta suasana kebersamaan dan semangat Ramadhan yang menguatkan solidaritas antar pengurus, baik yang masih aktif maupun yang sudah demisioner.